PERMAHI Jambi Sambangi Kepala Dinas ESDM, Bahas Energi Terbarukan dan Illegal Drilling

BACAHUKUM.COM, JAMBI – Rolan, Ketua Perhimpunan Mahasiswa Hukum Indonesia (PERMAHI) Cabang Jambi, memimpin kunjungan silaturahmi dan diskusi dengan Kepala Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Jambi. Pertemuan ini dilaksanakan di Ruang Kantor Kepala Dinas ESDM Provinsi Jambi pada Kamis (27/2/2025). Turut hadir dalam pertemuan ini Formateur/Ketua, Kabiro Organisasi, dan Kabiro Advokasi Lingkungan Hidup PERMAHI Jambi.

Kunjungan ini merupakan upaya PERMAHI Jambi untuk melanjutkan silaturahmi yang telah terjalin pada periode sebelumnya. Diskusi difokuskan pada beberapa isu strategis, termasuk rencana program energi terbarukan di Provinsi Jambi, upaya mewujudkan swasembada energi sebagai bagian dari Asta Cita Presiden, serta respons terhadap Rancangan Undang-Undang (RUU) Minerba dan praktik illegal drilling.

Dalam pertemuan tersebut, PERMAHI Jambi menyatakan kesiapannya untuk terlibat aktif dalam memberikan kontribusi moril dan kajian-kajian hukum/ilmiah terkait isu-isu tersebut. Kepala Dinas ESDM Provinsi Jambi juga mengundang PERMAHI Jambi untuk berpartisipasi dalam agenda rapat pembahasan illegal drilling yang akan dilaksanakan di Polda Jambi.

Rolan menegaskan komitmen PERMAHI Jambi sebagai mitra organisasi yang kontributif, menjunjung tinggi nilai idealisme, dan berupaya membangun hubungan kemitraan yang berkelanjutan dengan pemerintah daerah. Ia juga mengajak seluruh rekan-rekan mahasiswa dan masyarakat untuk peka terhadap isu energi baru dan terbarukan, tindakan illegal drilling/illegal mining, serta memahami peraturan perundang-undangan terkait mineral, batubara, dan migas.

Di sisi lain, dalam diskusi terungkap bahwa pemerintah saat ini sedang menyusun peraturan pemerintah terkait penanganan sumur minyak dari aktivitas illegal drilling. Hal ini menjadi perhatian serius mengingat dampak lingkungan dan hukum yang ditimbulkan oleh praktik tersebut.

Dengan adanya pertemuan ini, PERMAHI Jambi berharap dapat memperkuat sinergi dengan pemerintah daerah dalam menangani isu-isu strategis, khususnya di bidang energi dan sumber daya mineral, serta mendorong terwujudnya pembangunan berkelanjutan di Provinsi Jambi. (Ncik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top