Sambut Hari Pers Nasional 2025, Direktur RS LGM Sarolangun Apresiasi Peran Insan Pers

BACAHUKUM.COM, SAROLANGUN – Dalam rangka memperingati Hari Pers Nasional (HPN) ke-79 yang jatuh pada 9 Februari 2025, Direktur RS LGM (Langit Golden Medika) Sarolangun, dr. Mahyuddin Hasan Siregar, menyampaikan ucapan selamat kepada insan pers. Ia menegaskan bahwa peringatan ini merupakan momen untuk mengenang perjuangan wartawan dalam memperjuangkan kebebasan pers di Indonesia.

“Selamat Hari Pers Nasional 2025. Semoga sinergi dan kemitraan antara insan pers serta berbagai pihak semakin erat dan bermanfaat,” ujarnya.

Dr. Mahyuddin juga menekankan pentingnya peran wartawan dalam menghadirkan informasi yang akurat dan berpedoman pada kode etik jurnalistik. Ia berharap pers dapat terus memberikan kontribusi positif bagi masyarakat, terutama dalam bidang kesehatan.

“Pers adalah mitra strategis kami. Sebuah lembaga tidak bisa berkembang tanpa dukungan media. Wartawan dan aktivis juga memiliki peran penting sebagai kontrol sosial bagi penyelenggara negara,” tambahnya.

Ia juga mengungkapkan harapannya agar insan pers semakin profesional dan berjaya dalam menjalankan tugasnya.

“Atas nama keluarga besar RS LGM Sarolangun, kami mengucapkan Selamat Hari Pers Nasional 2025, khususnya bagi rekan-rekan wartawan di Sarolangun dan seluruh Indonesia,” tutupnya. (Yogi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top